Apa itu Sistem Informasi ?? -->

Advertisement

Apa itu Sistem Informasi ??

Monday, February 4, 2019

Konsep Sistem

Pengertian Sistem : suatu jaringan kerja dari prosedur/komponen yang saling berhubungan, berkumpul bersama-sama untuk melakukan suatu kegiatan atau untuk menyelesaikan suatu sasaran yang tertentu.

Karakteristik Sistem :

  • Mempunyai komponen-komponen (Components)
  • Batas sistem (Boundary)
  • Lingkungan luar sistem (Environments)
  • Penghubung (Interface)
  • Masukan (Input)
  • Pengolah (Proses)
  • Keluaran (Output)
  • Sasaran (Objectives) atau Tujuan (Goal)

Konsep Informasi

Pengertian Infprmasi : data yang telah diproses atau diolah menjadi bentuk yang lebih berarti dan berguna, sehingga bermanfaat dalam pengambilan keputusan saat ini atau saat mendatang.

Sumber dari informasi adalah data, yang menggambarkan suatu kejadian-kejadian (event) dan kesatuan nyata.

Kualitas suatu informasi tergantung dari 3 hal, yaitu:

  • Akurat (Accurate)
  • Tepat pada waktunya (Timeliness)
  • Relevan (Relevance)

Nilai Informasi ditentukan oleh :
- Manfaat dari informasi tersebut
- Biaya mendapatkan informasi

Pengertian Sistem Informasi :

Sistem informasi adalah suatu sistem di dalam suatu organisasi yang mempertemukan kebutuhan pengolahan transaksi harian, mendukung operasi, bersifat manajerial, dan kegiatan strategi dari suatu organisasi dan menyediakan pihak luar tertentu dengan laporan-laporan yang diperlukan.

Komponen-komponen Sistem informasi:
  • Masukan
  • Model
  • Keluaran
  • Teknologi
  • Basis Data
  • Kendali